Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Cara Cek Izin Travel Umroh agar Terhindari dari Travel Palsu

Cara cek izin travel umroh merupakan satu hal penting yang harus Anda tahu sebelum memutuskan untuk memilih travel dan tour. Hal ini untuk memastikan perjalanan umroh Anda bisa berjalan lancar. 
 
Izin dari travel umroh sendiri merupakan hal penting yang harus Anda pastikan. Jangan sampai Anda gagal berangkat hanya karena travel yang Anda pilih tidak terdatar atau tidak resmi.
 

Bagaimana Cara Cek Izin Travel Umroh

 
Sebenarnya tidak sulit untuk melihat apakah sebuah travel agent memiliki izin untuk memberangkatkan jamaah umroh atau tidak. Satu-satunya lembaga yang berwenang untuk mengeluarkan izin ini adalah Kementerian Agama.
 
Kamu hanya tinggal melihat apakah tour dan travel tersebut terdaftar di Kementerian Agama atau tidak. Jika tidak ada, maka jangan pernah menggunakan travel tersebut. Berikut adalah langkah mudah sebagai cara cek izin travel umroh yang bisa Anda lakukan
 
1. Menggunakan Aplikasi
 
Salah satu cara cek izin travel umroh yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan aplikasi. Cara ini cukup mudah karena aplikasi ini juga bisa Anda download pada perangkat mobile yang Anda punya.
 
Aplikasi ini sendiri bernama Umrah Cerdas. Untuk bisa mendapatkan aplikasi ini Anda hanya tinggal mendownloadnya di playstore. Berikut adalah cara melihat izin travel umroh dengan menggunakan aplikasi ini:
 
Langkah pertama adalah pastikan jika aplikasi ini sudah terpasang di perangkat Anda.
 
Jalankan aplikasi tersebut, lalu Anda akan masuk ke halaman utama.
 
Setelah masuk di menu utama, maka langkah selanjutnya adalah pilih menu PPIU. 
 
Langkah selanjutnya adalah ketikan nama tour travel yang ingin Anda cek.
 
Jika jasa travel perjalanan umroh tersebut terdaftar dengan resmi dan sudah mengantongi izin dari Kementerian Agama, maka data-data dari tour travel tersebut akan muncul pada aplikasi.
 
Data yang muncul juga akan sangat lengkap dan mendetail.
 
2. Melalui Website Kemenag
 
Cara cek izin travel umroh lainnya yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan website Kementerian Agama. Cara ini juga cukup mudah karena Anda bisa mengaksesnya kapan saja dan di mana saja, selama terkoneksi dengan internet. Berikut adalah cara melihat izin travel umroh melalui website Kemenag yang bisa Anda lakukan:
 
Langkah pertama adalah buka situs simpu.kemenag.go.id
 
Anda akan langsung masuk ke menu utama untuk mencari PPIU atau Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah.
 
Pada kolom pencarian, Anda bisa mengetikan kata kunci pencarian yang terkait dengan PPIU. Anda bisa mengetikan nama PPIU, Nomor SK, alamat, ataupun nama direktur dari PPIU tersebut.
 
Jika PPIU tersebut terdaftar, maka datanya akan muncul.
 
Jika ada beberapa nama PPIU yang mirip, maka Anda juga bisa memilih berdasarkan “Pencarian Mendetail Berdasarkan Provinsi”
 
Selanjutnya Anda hanya tinggal klik nama provinsi yang Anda maksud.
 
Selanjutnya klik Cari PPIU
 
Jika PPIU yang Anda cari terdaftar dan resmi, maka semua datanya akan muncul dengan lengkap dan mendetail.
 

Mengapa Harus Menggunakan Travel Umroh Resmi

 
Saat ini sendiri ada banyak penyedia jasa layanan perjalanan umroh. Namun belum tentu semua penyedia jasa tersebut resmi dan terdaftar. Inilah mengapa Anda perlu mengetahui cara melihat izin travel umroh.
 
Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan travel resmi, seperti:
 
1. Kepastian
 
Dengan memahami cara cek izin travel umroh, maka Anda juga bisa memastikan kapan Anda bisa berangkat ke tanah suci. Travel resmi sudah pasti memiliki kuota dan bisa memastikan kapan jemaah mereka akan berangkat.
 
2. Harga yang Pasti
 
Dengan menggunakan travel resmi, Ongkos yang Anda keluarkan juga cukup pasti. Beberapa travel resmi memiliki range harga yang tidak terlalu jauh untuk keberangkatan umroh. Kalaupun ada perbedaan, biasanya karena fasilitas dan layanan.
 
3. Terhindar dari Penipuan
 
Hal lain yang juga menjadi manfaat dari mengetahui cara cek izin travel umroh adalah terhindar dari penipuan. Semua travel resmi datanya tercatat di Kemenag, sehingga jika terjadi penipuan akan sangat mudah untuk melacaknya.
 
Salah satu pilihan travel umroh resmi yang bisa Anda pilih adalah Mabruk Tour. Kami merupakan penyedia layanan perjalanan umroh yang sudah sangat berpengalaman dan juga profesional.
 
Kami juga sudah terdaftar dan aktif memberangkatkan para jamaah secara berkala ke tanah suci. Jika Anda mencoba cara cek izin travel umroh dan mencari Mabruk Tour, Anda pasti menemukan semua data kami.