Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Cek Akomodasi Haji dan Umroh Sebelum Memilih Biro Perjalanan

Salah satu hal yang penting bagi jamaah umroh atau haji adalah memerhatikan akomodasi haji dan umroh dari biro jasa. Terkadang, jamaah kurang memerhatikan hal ini sehingga setelah perjalanan merasa kecewa karena perjalanannya tidak sesuai ekspektasi.
 
Bahkan tidak sedikit yang kurang nyaman saat melakukan ibadah di tanah suci karena akomodasi dari pihak travel kurang bagus. Oleh sebab itu, sangat penting untuk mengecek apa saja akomodasi yang ditawarkan oleh travel sebelum memilih menggunakan jasa travel tersebut.
 
Kali ini, kami akan membahas akomodasi apa saja yang wajib dimiliki oleh biro perjalanan haji umroh serta layanan tambahan harus ada. Mari simak informasi berikut ini.
 

5 Akomodasi Haji dan Umroh Wajib Ada di Biro Travel

 
Fasilitas merupakan hal yang penting dalam menunjang keberlangsungan ibadah, karena itu setiap penyedia jasa biro perjalanan umroh harus menyediakan fasilitas terbaik. Apa saja fasilitas yang harus disediakan travel, berikut ini adalah daftarnya:
 
1. Pengurusan Izin Perjalanan Luar Negeri
 
Fasilitas pertama yang harus disediakan adalah pengurusan visa serta passport untuk keberangkatan. Visa merupakan surat izin kunjungan ke negara luar yang harus dimiliki sebelum berangkat ke negara tujuan.
 
Jamaah umroh travel harus mendapatkan layanan pengurusan visa ini dan biayanya sudah termasuk dalam paket keberangakatan yang telah dipilih. Pengurusan visa dilakukan kolektif sehingga tidak bisa dilakukan sendiri oleh jamaah.
 
Bahkan para backpacker umroh juga harus meminta bantuan dari biro perjalanan untuk mengurus visa. 
 
2. Tiket Pesawat Berangkat dan Pulang
 
Fasilitas serta akomodasi haji dan umroh berikutnya adalah tiket pesawat berangkat ke Arab Saudi berikut tiket pesawat untuk pulang. Biasanya tiket sudah dipesan sebelum tanggal keberangkatan sehingga jamaah hanya perlu melakukan persiapan berangkat.
 
Kebanyakan agen travel juga menyediakan tike pesawat open, artinya tanggalnya bisa diatus sesuai kebutuhan. Jadi, maskapai sudah pasti akan menyediakan bangku pesawat untuk jamaah berangkat dan pulang.
 
Tiket pesawat berangkat serta pulang sudah diatur sesuai hari keberangkatan juga kepulangan. Jadi, jamaah harus mengikuti jadwal tersebut. Biasanya pihak travel selalu mendampingi, baik saat keberangkatan atau pulang.
 
Anda perlu mengecek maskapai apa yang digunakan untuk perjalanan serta fasilitas apa saja didapatkan dari maskapai tersebut.
 
3. Penginapan
 
Setelah mengatur tiket pesawat, kewajiban agen travel lainnya adalah mengatur penginapan di hotel dekat dengan Masjidil Haram atau Masjid Nabawi. Gunanya, agar jamaah mudah mendatangi masjid untuk melaksanakan ibadah selama di tanah suci.
 
Biasanya hotel yang disediakan merupakan hotel berbintang dengan berbagai fasilitas di dalamnya. Mulai dari restoran, spa, kolam renang, dan lain sebagainya. Anda bisa meminta informasi nama hotel akan ditinggali lalu cek bagaimana kualitas hotelnya.
 
4. Akomodasi Perjalanan Selama Ibadah
 
Selanjutnya adalah akomodasi haji dan umroh berupa transportasi selama berada di tanah suci. Mulai dari jemputan dari bandara Jeddah ke hotel, kemudian transportasi dari Jeddah ke Madinah atau Mekah, maupun ke lokasi ibadah lainnya.
 
Biasanya yang digunakan adalah bus atau van, tergantung dari kebijakan agen. Namun, sebaiknya ketahui dahulu mengenai transportasi apa ditawarkan oleh biro perjalanan. Karena hal ini penting untuk mengakomodasi kegiatan ibadah umroh.
 
Terutama alat transportasi yang digunakan harus nyaman dan mengantar sesuai waktu sehingga ibadah lancar.
 
5. Makan 3 Kali Sehari
 
Hal tidak kalah penting adalah kebutuhan makanan selama di Arab Saudi harus terpenuhi. Pastikan saat berada di Arab Saudi kebutuhan makan sudah terpenuhi dalam paket yang dibayar. 
 
Biasanya, travel sudah mengatur makanan prasmanan di jadwal makan setiap harinya. Namun, waktunya dibatasi antara 1 hingga 1,5 jam per prasmanan.
 

Akomodasi Haji dan Umroh Tambahan yang Juga Harus Tersedia

 
Selain 5 akomodasi di atas juga ada fasilitas lainnya yang harus disediakan oleh biro perjalanan. Seperti yang disediakan oleh Mabruk Tour menyediakan pemandu wisata berbahasa Indonesia.
 
Nah, pemandu ini juga sangat penting bagi jamaah selama perjalanan di Arab Saudi. Selain membantu menjelaskan rutinitas ibadah juga memberikan informasi mengenai lokasi-lokasi dikunjungi. Pemandu berbahasa Indonesia akan sangat membantu para jamaah yang tidak bisa berbahasa Arab maupun Inggris.
 
Bukan hanya akomodasi haji dan umroh berupa pemandu wisata, tapi juga pembimbing spiritual harus tersedia. Pembimbing akan memandu dan menjelaskan rutinitas ibadah serta memberikan dzikir atau doa selama melakukan ibadah umrah.
 
Mabruk Tour menyediakan tour leader dan muthowif bersertifikat untuk memandu ibadah Anda selama di tanah suci. Karena bagi Mabruktour yang terpenting adalah menjamin kenyamanan serta kehusyukan jamaah, mulai dari saat berangkat hingga pulang ke tanah air.
 
Mau berangkat ibadah umroh nyaman dan mendapatkan pengalaman terbaik, Anda harus memilih biro perjalanan terpercaya Mabruk Tour. Bisa memilih paket umroh VVIP atau Gold, bahkan dapat melakukan konsultasi terlebih dahulu mengenai paket yang akan dipilih.
 
Bukan hanya menyediakan akomodasi haji dan umroh terbaik, tapi juga berbagai fasilitas nomor satu sesuai dengan kebutuhan Anda.