Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Ciri Biro Travel Umrah Bodong yang Wajib Anda Hindari, Simak!

Anda wajib waspada mengenai biro travel umrah bodong yang meresahkan. Indonesia adalah negara yang masyarakatnya sebagian besar muslim, tidak heran apabila masyarakat yang ingin datang beribadah haji sangat banyak. 
 
Indonesia adalah negara yang paling banyak mengirimkan jamaah haji dan umrah setiap tahunya. Ribuan jamaah rela mengantre agar dapat pergi ke tanah suci mekah, yang masing-masing jamaah mempunyai harapan besar agar dapat berangkat. 
 
Banyak biro travel umrah bodong yang membuat warga was-was untuk memilih biro perjalanan haji. Ketidaktahuan membuat masyarakat mengetahui motif kejahatan seperti halnya biro bodong. 
 
Ibadah haji merupakan bagian dari rukun Islam yang terakhir penyempurna agama, hal ini diwajibkan bagi mereka yang mampu secara fisik dn finansial. Waktu berhaji jadwalnya lebih sedikit dibandingkan umrah.
 
Jadwal pergi haji hanya setahun sekali, sedangkan jadwal umrah bisa Anda lakukan kapan saja. Tingginya minat pergi haji di Indonesia membuat bisnis brio travel haji dan umrah sangat menjanjikan.
 
Tetapi hal ini juga dimanfaatkan oleh pihak-pihak nakal, dengan membuat biro travel ibadah umrah bodong. Hal ini sangat merugikan masyarakat, bahkan sangat meresahkan oleh karena itu Anda harus mengetahui cirri travel bodong gara tidak tertipu.
 

Ciri Biro Travel Umrah Bodong yang Harus Anda Tahu

 
Waspada banyak penipuan yang sering terjadi saat ini, terlebih pada biro travel umrah bodong yang menawarkan hal-hal manis. Namun realitinya uang dibawa kabur oleh pihak biro, Anda harus mewaspadainya, dengan mengetahui cirri sebagai berikut:
 
1. Sering menawarkan Harga yang murah dan tidak wajar
 
Jika Anda ditawari oleh berbagai biro yang harganya jauh berbeda dengan biro yang amanah lainnya, maka wajib waspada. Sehingga sebelum Anda mendaftar haji maupun umrah cek harga standar keberangkatan.
 
Biasanya harga yang ditawarkan biro travel umrah bodong hanya sekitar 7 sampai 12 juta, dengan dalih sedang promo dan kuota terbatas. Padahal harga normalnya jauh dari angka tersebut. 
 
Tiket pesawat untuk ke Arab Saudi berkisar 12 juta, apabila ada travel umrah manawaran harga lebih rendah dari itu sudah dipastikan ini tindakan penipuan. Anda wajib mewaspadainya.
 
2. Tidak Memiliki Kantor
 
Ciri biro travel umrah bodong lainnya yaitu, tidak adanya kantor yang digunakan untuk bekerja. Biasanya cara kerja biro ini dari rumah ke rumah menawarkan secara langsung kepada masyarakat. 
 
Jika Anda ditemui oleh biro travel, sebaiknya Anda tanyakan juga mengenai alamat kantor. Tidak cukup untuk menanyakan alamat, sebaiknya sebelum percaya begitu saja cek kebenaran alamat kantornya. 
 
Jangan sampai begitu saja langsung percaya kepada biro tersebut, dikhawatirkan Anda sudah membayar jutaan rupiah tetapi tidak ada keberangkatan. Jika Ada pemaksaan untuk segera mendaftar Anda harus berhati-hati.
 
3. Tidak memiliki Website Resmi
 
Salah satu cara untuk mengetahui biro tersebut bodong atau tidak bisa mengecek alamat websitenya. Ciri biro travel umrah bodong biasanya tidak memiliki website resmi, ini jauh lebih mudah pengecekkannya. 
 
4. Dipaksa membayar di muka dan dijanjikan segera berangkat
 
Salah satu modus penipuan yang memakan banyak korban di Indonesia adalah biro travel dan umrah. Padahal ibadah umrah dapat dilakukan kapan saja, jadi terserah Anda menjadwalkan keberangkatan.
 
Ada alasan mengapa biro travel umrah bodong melakukan hal tersebut, yang pertama pihak akan menggunakan uang untuk modal usaha. Kedua karena mereka ingin membawa kabur uang Anda.
 
Anda harus cepa menyadari hal tersebut, jika Anda didatangi pihak yang menawarkan biro perjalanan haji dan umrah. Sebaiknya Anda kritis bertanya agar terlihat apakah biro tersebut amanah atau tidak.
 
5. Uang Anda digunakan untuk usaha lain
 
Seperti yang telah dibahas sebelumnya, salah satu alasan mereka menggelakan uang Anda adalah sebagai modal usaha. Banyak diantara mereka yang menggunakan uang hasil penipuan untuk bergabung trading.
 
Anda harus mewaspadainya, mengingat banyaknya kasus penipuan kami sarankan untuk memakai jasa Mabruk sebagai teman perjalanan yang amanah. Anda bisa mengunjungi website resminya di www.mabruk.co.id.
 
Agar ibadah yang selama ini diimpikan menjadi kenyataan tidak sekedar angan-angan, bersama Mabruk Anda akan beribadah sungguhan. Ciri biro travel umrah bodong telah kami sebutkan untuk membantu Anda dalam memilih biro perjalanan yang aman.