Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Kesalahan Persiapan Umroh yang Sering Terjadi, Hati-hati!

Ada beberapa kesalahan persiapan umroh yang sering terjadi apalagi jika baru dilakukan untuk pertama kalinya. Generasi milenial memang lebih memilih umroh dibandingkan pergi haji dengan alasan kepraktisan.
 
Memang bagi para muda-mudi, pergi haji ke tanah suci menjadi hal yang masih jauh di pikiran apalagi tidak hanya harus menyediakan biaya saja namun juga waktu cukup lama untuk menunaikan ibadah tersebut.
 
Sehingga umroh pun menjadi pilihan generasi milenial sebagai alternatif yang ingin beribadah dan merasakan pengalaman haji dengan biaya yang digadang-gadang lebih murah serta waktu yang lebih singkat.
 
Meskipun lebih praktis namun ada saja kesalahan persiapan umroh yang sering dialami terutama jika perjalanan umroh tersebut memang pertama kalinya dilakukan. Sebenarnya hal demikian sangat wajar, namun digital sebaiknya Anda perlu tahu seperti apa umroh.
 
Ketahui serba-serbi umroh agar bisa mempersiapkan segala sesuatunya jauh lebih baik bahkan pada artikel kali ini, kami akan mengulas kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan oleh jamaah umroh yang sebaiknya Anda hindari.
 

Kesalahan Persiapan Umroh Paling Sering Terjadi

 
Seperti pembahasan di atas di mana kaum milenial kerap memilih umroh dibandingkan ibadah haji karena terbentur oleh masalah waktu ataupun biaya karena sebagai kaum muda tentu masih berusaha untuk terbebas dari beban finansial di masa tua.
 
Tidak masalah jika Anda lebih tertarik untuk melakukan ibadah umroh karena ibadah yang satu ini juga memiliki pahala yang tinggi. Namun sebelum melakukan ibadah maka ketahui terlebih dahulu persiapan-persiapannya, dan jangan sampai melakukan kesalahan seperti:
 
1. Tidak melakukan pengecekan mengenai musim dan prakiraan cuaca
 
Kesalahan persiapan umroh pertama adalah ketika Anda tidak melakukan pengecekan terkait musim serta prakiraan cuaca di tempat umroh karena beribadah di negeri asing tentu Anda perlu mengenal seluk beluk musimnya terlebih dahulu.
 
Agar nantinya Anda bisa menyiapkan kebutuhan apa saja yang perlu dibawa untuk menyesuaikan musim serta cuaca misalnya memilih beberapa potong pakaian yang sesuai dengan iklim agar tidak salah kostum.
 
Bayangkan lagi jika cuaca di sana sedang dingin atau curah hujan tinggi namun Anda tidak membawa banyak mantel maka tentu membuat kondisi tubuh Anda malah mudah drop dan tidak fokus beribadah.
 
2. Mengabaikan kesehatan fisik serta mental
 
Tidak hanya tentang cuaca atau musim di tempat umroh namun kesalahan persiapan umroh yang juga sering dilakukan bahkan kerap diabaikan adalah kesehatan fisik serta mental.
 
Perlu diingat bahwa bepergian ke tanah suci sama jauhnya dengan bepergian ke negara Eropa atau Amerika sehingga persiapkan hal-hal serupa, pastikan Anda dalam kesehatan fisik terbaik begitu pula dengan mental.
 
Apalagi di tanah suci tujuan Anda adalah beribadah sehingga pastikan memiliki kesehatan fisik maupun mental yang terjaga apalagi beribadahnya nanti memiliki intensitas cukup sering.
 
3. Tidak mencari tahu apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan saat umroh
 
Kesalahan persiapan umroh paling fatal adalah ketika Anda tidak mencari tahu apa yang boleh dan tidak boleh saat berada di tanah suci karena setiap negara pasti memiliki aturan tersendiri.
 
Anda perlu mencari informasi sebanyak-banyaknya misalnya seperti maka dan Madinah harus berpakaian Seperti apa kemudian harus atau bolehkah menggunakan wewangian dan lain-lain.
 
Jadi cobalah Untuk melakukan riset terlebih dahulu untuk mengetahui aturan yang ada di Arab Saudi karena memang aturannya cukup ketat dan sangat berbeda dengan Indonesia.
 
Bahkan di Arab Saudi aturan diawasi langsung oleh pihak kerajaan sehingga jika melanggar hukuman yang dijatuhkan tidak main-main. Sehingga kesalahan persiapan umroh yang satu ini harus benar-benar diperhatikan.
 
Adapun sesuatu yang dibolehkan secara umum adalah mandi besar atau janabah kemudian Anda juga boleh meminum air zam-zam ataupun mencukur rambut, sedangkan yang tidak diperbolehkan seperti memotong kuku, berburu dan lain-lain.
 
Memang ada cukup banyak hal-hal yang perlu diperhatikan ketika Anda akan berangkat ke tanah suci, jadi pastikan Anda tidak melewatkan informasi apapun mengenai Arab Saudi sebelum melakukan umroh.
 
Pastikan Anda juga melakukan ibadah bersama para orang terdekat serta melakukan riset terlebih dahulu mengenai travel agen yang dipilih untuk melakukan perjalanan umroh untuk menghindari adanya kesalahan persiapan umroh itu sendiri.