Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Kriteria Travel Haji Terbaik yang Wajib Anda Ketahui!

Kriteria travel haji terbaik sangat penting diketahui terutama bagi Anda yang berencana ingin pergi ke Makkah. Semua jamaah yang akan mendaftarkan haji maupun umroh membutuhkan travel untuk mengurus berbagai keperluan. 
 
Anda tidak boleh sembarangan dalam memilih travel agar terhindar dari berbagai motif penipuan. Dengan demikian, tidak akan mengalami kerugian dari segi biaya, waktu maupun tenaga.
 
Oleh karena itu, pastikan Anda hanya menggunakan travel terbaik agar perjalanan ke tanah suci berjalan lancar. Selain itu, bisa lebih fokus mempersiapkan diri sebelum beribadah di tanah suci. 
 
Perhatikan juga apa saja fasilitas yang diberikan dan berapa total biayanya. Oleh karena itu, semua calon jamaah wajib membaca ulasan di bawah ini hingga akhir. 
 
7 Kriteria Travel Haji Terbaik yang Wajib Anda Ketahui
 
Berikut ini merupakan beberapa kriteria yang bisa Anda jadikan pedoman ketika mencari travel haji terbaik. Perhatikan beberapa kriteria di bawah ini agar tidak salah memilih. 
 
1. Memiliki Track Record Bagus
 
Anda dapat mengecek terlebih dahulu track record dari perusahaan travel terbaik. Rekam jejak perusahaan tersebut sangat penting untuk diperhatikan karena bisa menunjukkan kualitas pelayanan. 
 
Semakin bagus rekam jejaknya, maka pelayanannya terjamin berkualitas. Silahkan cek melalui website perusahaan tersebut. Keberadaan website menunjukkan bahwa perusahaan tersebut profesional dan terpercaya. 
 
Silahkan lihat juga testimoni dari para klien yang pernah menggunakan jasanya. Jika banyak komentar dan review positif, maka Anda direkomendasikan untuk menggunakan jasanya.
 
Hal ini karena termasuk dalam kriteria travel haji terbaik. Selain itu, juga dapat bertanya kepada teman atau saudara jika sebelumnya pernah melakukan perjalanan haji bersama perusahaan tersebut. 
 
2. Mempunyai Surat Izin Resmi
 
Pastikan perusahaan telah mengantongi izin resmi dari Departemen Agama. Jika travelnya belum terdaftar, maka sebaiknya tidak memilihnya. Hal ini penting diperhatikan untuk mencegah terjadinya hal-hal buruk. 
 
3. Status Visa Jelas
 
Semua jamaah perlu mengetahui bahwa visa untuk tujuan beribadah dan liburan itu berbeda. Pastikan pihak travel mempunyai kuota visa cukup sehingga tidak menimbulkan masalah di kantor imigrasi Arab Saudi. 
 
4. Memiliki Alamat Kantor Jelas
 
Kriteria travel haji terbaik berikutnya adalah mempunyai alamat jelas dan tidak fiktif. Silahkan cek terlebih dahulu kebenaran alamat kantornya. Dengan demikian, Anda tidak akan terkena kasus penipuan. 
 
Hal ini perlu mendapat perhatian khusus karena tidak sedikit perusahaan menggunakan alamat fiktif untuk melakukan aksi penipuan. Namun, semua itu tidak akan terjadi jika Anda menggunakan jasa travel kami. 
 
5. Mematok Harga yang Wajar
 
Kami mematok biaya sesuai dengan ketentuan dari pemerintah. Biasanya pemerintah menetapkan biaya berdasarkan kurs rupiah terhadap dollar. Anda sebaiknya jangan tergiur dengan harga paket yang terlalu murah. 
 
Jika harga yang ditawarkan tidak wajar atau terlalu murah, maka patut untuk Anda curigai. Setiap travel biasanya juga bersifat transparan terkait biaya yang harus dibayar.
 
Kriteria travel haji terbaik selanjutnya adalah pastikan rekening yang dipakai atas nama perusahaan dan bukan perorangan. Silahkan lakukan pengecekan sebelum melakukan transfer untuk meminimalisir kemungkinan terburuk. 
 
6. Memberikan Fasilitas yang Lengkap
 
Selain mencari informasi tentang pembayaran, pastikan fasilitasnya juga jelas. Travel haji yang baik pada umumnya memberikan transparansi mengenai semua fasilitas selama di Arab Saudi. 
 
Contohnya mulai dari tempat penginapan, maskapai penerbangan dan transportasi selama di Makkah. Selain itu, cari tahu juga mengenai perlengkapan yang akan Anda terima.
 
Kriteria travel haji terbaik lainnya adalah memberikan penjelasan mengenai apa saja yang tidak ditanggung perusahaan. Contohnya seperti biaya laundry selama menginap di hotel, kelebihan bagasi dan masih banyak lagi lainnya. 
 
7. Ada Pembimbing
 
Pastikan Anda mendapatkan fasilitas pembimbing yang menemani selama melakukan ibadah. Kehadiran seorang pembimbing itu sangat penting, terutama bagi jamaah yang baru pertama kali ke tanah suci. 
 
Dengan demikian, Anda tidak akan kesulitan untuk mengakses berbagai tempat ibadah. Selain itu, bisa mengarahkan untuk memenuhi rukun haji, memandu ketika mengunjungi tempat wisata dan lain-lain. 
 
Anda perlu memperhatikan ketujuh kriteria di atas sebelum mendaftar sebagai jamaah haji. Semua kriteria travel haji terbaik tersebut bisa Anda dapatkan jika mendaftar di tempat kami Mabruk Tour.