Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Travel Umrah dan Tour, Tips Memilih dan Skema Keberangkatan

Travel umrah dan tour atau biasa disebut agen, bisa dibilang cukup sulit untuk memilih yang terbaik dan terpercaya. Apalagi semakin tinggi peminatnya, Anda akan mudah menemukan agen ini dimana saja.
 
Namun kalau tidak ingin dapatkan yang tidak profesional, lebih buruk lagi penipuan, sebaiknya berhati-hati dalam memilih. Kami menyediakan beberapa tips untuk Anda yang hendak memilih agen umrah terbaik.
 
Selain tips memilih travel terpercaya, Kami juga akan menjelaskan skema keberangkatan ibadah melalui agen amanah. Mulai dari pembayaran di awal, hingga hari H keberangkatan ke tanah suci.
 
Tips Memilih Travel Umrah dan Tour 2023 yang Amanah
 
Pada dasarnya memilih agen ibadah ke tanah suci adalah melakukan banyak pencarian. Misalnya dari websitenya, datangi langsung kantor, hingga tanyakan ke kerabat yang pernah menyewa jasanya.
 
1. Resmi Terdaftar di Kemenag
 
Tips pertama yang tidak boleh dilewatkan adalah pastikan agen tersebut terdaftar secara resmi serta dibawah pengawasan Kementerian Agama RI. Termasuk lengkap surat-surat izin yang dikantunginya.
 
Contohnya tanda daftar,NPWP, surat izin tetap usaha pariwisata, SK Menteri Kehakiman, dan sebagainya. Contoh travel umrah dan tour amanah yang sudah mengantungi izin KEMENAG adalah Mabruk Tour.
 
2. Pastikan Rekam Jejaknya
 
Rekam jejak atau track record bisa dibilang menjadi suatu sejarah atau pembuktian kinerja travel tersebut. Cara melihatnya misal dari sudah berapa lama didirikan hingga review dari jamaah peserta.
 
3. Cek Fasilitas
 
Memastikan fasilitas apa saja yang disediakan travel merupakan hal terpenting sebelum memutuskan mendaftar. Misalnya berhubungan dengan penginapan, transportasi, makan, perlengkapan, hingga biaya administrasi keberangkatan luar negeri.
 
Travel umrah dan tour profesional sudah pasti akan terbuka mengenai fasilitas yang disediakan maupun tindak. Sehingga calon peserta dapat mempersiapkan biaya tambahan, apabila memang fasilitasnya tidak disediakan.
 
4. Pastikan Cara Pembayarannya
 
Terakhir jangan lupa memastikan bagaimana cara maupun skema pembayarannya. Misal berapa total biaya, persen down payment (DP), waktu pelunasan, opsi cicilan, hingga pembayarannya melalui apa.
 
Ketika diharuskan membayar dengan transfer, pastikan rekening atas nama travel tersebut, bukanlah nama pribadi. Apabila dibayarkan secara tunai atau langsung, pastikan ada bukti pembayaran yang sah.
 

Skema Keberangkatan Bersama Travel Umrah Terpercaya

 
Setelah memakai beberapa tips di atas untuk memilih travel umrah dan tour amanah, jangan lupa lihat skema keberangkatannya. Langkah ini bisa dibilang merupakan cara juga untuk melihat profesionalitas agen.
 
1. Pembayaran DP serta Pelunasan
 
Sempat dijelaskan sekilas, pembayaran biaya umrah perlu Anda ketahui dengan detail skemanya. Pertama pastikan berapa persen DP yang perlu dibayarkan di awal, biasanya kisaran 20%.
 
Kemudian pastikan kapan waktu pelunasan dana umrah tersebut. Perlu Anda ketahui, umumnya pelunasan dilakukan beberapa minggu sebelum keberangkatan ke tanah suci. Umumnya kisaran 30 sampai 45 hari sebelumnya.
 
2. Terdapat Meeting Point
 
Travel umrah dan tour terpercaya seperti Mabruk Tour memiliki meeting point, atau lokasi awal keberangkatan rombongan umrah. Anda perlu memastikannya di awal, dimana biasanya Jakarta dijadikan meeting point.
 
3. Keberangkatan
 
Skema berikutnya adalah penerbangan yaitu menuju Bandara di Madinah. Jadwal berikutnya akan berbeda setiap agennya. Namun umumnya ada ibadah mandiri, kajian Islam, 
city tour, serta pastinya ibadah umrah.
 
Apabila Anda mendaftar di paket umrah plus tour, nantinya ada tambahan hari untuk terbang ke negara tujuan lain. Salah satu yang terpopuler dan pastinya disediakan Mabruk Tour adalah tour ke Turki.
 
Memilih agen umrah amanah dan profesional memang sedikit menyulitkan untuk yang berlum pernah. Terpenting adalah pahami detail mengenainya, mulai kapan didirikan, alamat kantor dimana, surat resmi, dan sebagainya.
 
Mabruk Tour sendiri merupakan travel umrah dan tour yang didirikan sejak tahun 2019. Beroperasi selama tiga tahun lebih, Mabruk Tour telah kantungi penghargaan dari Badan Akreditas Nasional.
 
Hal ini membuktikan bahwa Mabruk Tour mampu membeli pelayanan maksimal untuk jamaah peserta. Berbagai program tersedia, mulai dari umrah akhir tahun, plus tour Turki, hingga special Ummi.
 
Detail program maupun biaya bisa Anda lihat langsung di website, hubungi kontak tersedia, atau datang langsung ke kantornya. Kantor tersebar di berbagai kota seperti Bandung, Jakarta, Bogor, Bali, dan sebagainya.
 
Anda bisa melihat review dari peserta lain langsung di websitenya. Dijamin legal, tersertifikasi, serta pasti berangkat, segera daftarkan diri Anda di travel umrah dan tour amanah, Mabruk Tour.