Informasi Umrah

Semua informasi suputar ibadah umrah dan haji

Waktu Tunggu Haji Reguler Saat Ini Berapa Lama ?

Berapa kira-kira lama waktu tunggu Haji reguler saat ini? Hal tersebut merupakan salah satu pertanyaan sering ditanyakan umat muslim yang akan mendaftarkan dirinya. 

Semakin banyaknya umat muslim Indonesia mendaftar haji namun dengan kuota keberangkatan yang tidak seimbang tentu memerlukan waiting list.

 

Daftar Daerah dengan Waktu Tunggu Tercepat

Dalam pelaksanaannya, untuk waktu tunggu Haji reguler saat ini dapat menunggu paling cepat selama 15 bahkan hingga 30 tahun lamanya.

Sebenarnya, Pemerintah Arab Saudi telah memberikan kuota haji terbanyak dibanding negara lain di seluruh penjuru dunia. Namun, sebab Indonesia adalah negara mayoritas muslim dan antusias umat muslim Indonesia sangat tinggi maka pendaftar setiap tahunnya selalu lebih banyak dibanding kuota yang ditetapkan.

Hal inilah salah satu yang membuat semakin lamanya waktu tunggu Haji reguler di Indonesia saat ini. Waktu keberangkatan haji pada setiap daerah Indonesia juga berbeda-beda.

Hal ini terjadi karena mengikuti aturan serta beberapa regulasi dari pemerintah. Ini berarti waktu tunggu Haji reguler Jawa Barat bisa saja berbeda dengan daftar tunggu ketika mendaftar melalui DKI Jakarta dan provinsi lain di Indonesia.

Berdasarkan berita resmi dari Kementrian Agama, terdapat 10 daerah di Indonesia yang memiliki daftar tunggu tercepat, antara lain Kabupaten Mahakam Ulu, Kabupaten Maluku Barat Daya, Kabupaten Buru Selatan, Kabupaten Maluku Tenggara Barat, Kabupaten Seram Bagian Timur, Kabupaten Seram Bagian Barat, Kabupaten Landak, Kota Ambon, Kabupaten Maluku Tenggara, dan Kabupaten Buru.

Daftar Waktu Tunggu Haji Reguler Tiap Provinsi

Adapun waktu tunggu ibadah Haji reguler tiap provinsi di Indonesia kali ini adalah sebagai berikut.

1. Waktu Tunggu di Pulau Sumatra

Daftar tunggu jika Anda mendaftar melalui Aceh yaitu selama 31 tahun, selanjutnya pada Sumatra Utara selama 19 tahun. Jika mendaftar melalui Riau harus menunggu selama 24 tahun.

Selanjutnya dari Kepulauan Riau menunggu selama 21 tahun. Pada Provinsi Jambi harus menunggu selama 30 tahun. Di Sumatra Barat calon jamaah haji perlu menunggu 23 tahun.

Jika Anda mendaftar melalui Bengkulu maka waktu tunggu Haji reguler di sana yaitu mulai dari 14 hingga 31 tahun. Melalui Provinsi Sumatra Selatan maka selama 22 tahun, sedangkan Bangka Belitung lebih lama sekitar 25 tahun.

Provinsi Lampung perlu menunggu seperti di Kepri sedang DKI Jakarta dan Banten perlu menunggu seperti pada Bangka Belitung.

2. Waktu Tunggu di Pulau Jawa dan Nusa Tenggara

Mendaftar melalui Jawa Barat memerlukan waktu tunggu sekitar 16 hingga 27, sedangkan Jawa Tengah dan Jawa Timur masing-masing 29 dan 32 tahun.
Provinsi Yogyakarta kurang lebih memerlukan waktu tunggu sama seperti ketika Anda mendaftar melalui Provinsi Jambi.

Di Bali Anda perlu menunggu selama 26 tahun sedangkan di Nusa Tenggara Barat perlu waktu yang lebih lama lagi yaitu 34 tahun. Di Nusa Tenggara Timur harus menunggu lebih sebentar seperti halnya Sumatra Selatan.

3. Waktu Tunggu di Pulau Kalimantan

Di Kalimantan Barat perlu menunggu sekitar 13 hingga 24 tahun lamanya. Pada Kalimantan Tengah perlu menunggu seperti Bangka Belitung sedangkan Kalimantan Selatan sekitar 36 tahun. Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara masing-masing memerlukan waktu tunggu sekitar 12 hingga 38 serta 15 hingga 35 tahun.

4. Waktu Tunggu di Pulau Sulawesi dan Papua

Beralih pada Pulau Sulawesi, di Provinsi Sulawesi Barat memerlukan waktu tunggu sekitar 18 hingga 36 tahun. Sedangkan jika Anda mendaftar melalui Sulawesi Tengah maka perlu menunggu sama halnya ketika mendaftar melalui Kepri dan Lampung.

Di Gorontalo dan Sulawesi Anda tidak memerlukan waktu tunggu Haji reguler lama yaitu sama-sama sekitar 16 tahun lamanya. Di Sulawesi Tenggara memerlukan waktu sama halnya ketika mendaftar melalui Kalimantan Tengah dan Bangka Belitung.

Di Sulawesi Selatan perlu waktu paling lama yaitu menunggu sekitar 22 hingga 46 tahun lamanya. Begitu pula Maluku Utara dan Maluku masing-masing perlu waktu tunggu sekitar 13 hingga 24 serta 12 hingga 17, begitu pula Papua Barat 9 hingga 25 tahun. Terakhir, Papua perlu menunggu seperti di Sumatra Barat.

Waktu tunggu Haji reguler di Indonesia memang terbilang sangat lama. Maka salah satu solusi untuk Anda adalah mendaftar Haji Plus melalui Travel Haji dan Umrah terpercaya, yaitu Mabruk Tour.

Melalui Haji Plus Anda memang perlu menunggu juga namun tidak selama ketika mendaftar reguler. Terdapat banyak pilihan Haji Plus di Mabruk Tour dan Anda dapat mengecek melalui websitenya di https://www.mabruk.co.id agar tidak perlu menunggu lama seperti waktu tunggu Haji reguler.